NiaRainy
New Member

Sudah menjadi rahasia umum jika media internet mempunyai manfaat yang luas selain untuk keperluan ilmu dan teknologi juga banyak yang memanfaatkan media internet untuk keperluan bisnis untuk mempromosikan atau menjual produk dan jasa ke konsumen. Dengan media internet bukan hanya konsumen lokal saja yang bisa dijangkau tetapi juga bisa menjangkau konsumen yang berada di luar negeri. Berpromosi lewat internet atau yang biasa dikenal dengan internet marketing ini sangat populer pada beberapa tahun terakhir belakangan.
Promosi online adalah hal yang penting dalam meningkatkan penjualan produk yang anda jual. Karena tujuan dari promosi itu sendiri adalah memperkenalkan barang atau jasa kepada konsumen yang akan membeli produk atau jasa yang ditawarkan melalui media internet.
Lalu bagaimana cara agar bisnis yang anda kelola dapat dikenal oleh masyarakat luas? Perhatikan cara promosi bisnis melalui media online secara efektif berikut ini:
1. Facebook
Facebook bisa menjadi cara terbaik dalam membangun komunitas di sekitar bisnis. Sebagai pelaku bisnis, anda dapat memulainya dengan memasang foto sampul yang cukup menarik dengan menampilkan foto produk yang anda jual. Logo bisnis anda bisa dijadikan sebagai profil gambar pada facebook.
2. Pinterest
Anda dapat berbagi foto-foto yang menarik dan membuat koleksi foto di Pinterest. Dengan Pinterest anda bisa memasang tautan ke bisnis anda dengan tampilan yang lebih menarik.
3. Aktif Di Sosial Media
Tidak cukup hanya mempunyai akun Facebook dan Twitter, namun anda juga harus aktif menjalankan akun sosial media anda. Cukup posting jajak pendapat, foto atau kutipan menarik yang berhubungan dengan bisnis. Atur sosial media anda agar konsumen juga dapat berkomentar dan berbagi postingan anda tersebut ke sosial medianya.