YOYO
New Member
Inilah 8 Trik Meningkatkan Penjualan Online Dengan Waktu Cepat

Persaingan bisnis online shop dengan memanfaatkan teknologi dan internet menjadi peluang bisnis yang wajib dicoba. Apalagi saat ini semua serba canggih, apapun keinginan bisa dibeli melalui pembelian barang online, salah satunya memanfaatkan media social seperti Instagram, facebook, dan toko online seperti (bukalapak, blibli, tokopedia dan yang lainnya).
Memanfaatkan social media memang dirasa sangatlah menguntungkan. Dengan hanya promosi produk melalui sosial media, penjualan produk bisa meluas ke seleuruh masyarakat. Apalagi saat ini sosial media banyak sekali penggunanya baik remaja, anak-anak, hingga dewasa. Kemungkinan besar, penjualan online akan mendatangkan income yang baik apabila anda bisa membidik semua masyarakat dengan menawarkan produk berkualitas dengan harga yang ekonomis.
Lantas, bagaimana cara meningkatkan penjualan online dengan waktu yang cepat ? Baca 8 Trik meningkatkan penjualan online dengan waktu cepat dibawah ini :
Niat berbisnis yang baik
Jangan pernah melakukan penipuan terhadap customer, pastikan niat anda dalam berbisnis yakni dengan memberikan keuntungan dan kepuasan terhadap pelanggan / calon customer anda. Jika diawal anda sudah mempunyai niat negatif maka akan berdampak pada bisnis anda lainnya.
Nama toko online harus jelas dan berbeda dari toko lain
Dalam artian pemilihan nama toko juga harus mewakili produk yang akan anda jual. Kemudian, cobalah untuk bekerja sama dengan para web design, Supaya mereka dapat membuat website, blog dan halaman sosial media anda lebih menarik agar dapat memikat daya tarik pengunjung.
Gambar produk harus jelas
1 titik dimana orang akan melihat terlebih dahulu, daripada artikelnya. Benar kan? Jadi sebisa mungkin upload foto yang terbaik dan dari berbagai sudut produk yang ingin anda tampilkan di toko online anda.
Harga Ekonomis
Usahakan harga produk yang anda jual sesuai dengan paket dan Kelebihan yang didapat. Dengan memberikan harga yang relatif murah atau yang masuk akal dapat menjadi sarana awal untuk menjaring pelanggan tetap loh.
Siapa yang tidak mengenal facebook? Sosial media satu ini sangat menguntungkan sekali loh. Dari facebook anda dapat memanfaatkan fitur facebook commerce, yaitu “fanspage”. Jadi anda bisa mengelola bisnis yang anda jalankan. Fans page juga menjadi salah satu media marketing yang dapat digunakan untuk mendapatkan calon pembeli yang tertarget.
Jangan terpaku pada satu suplier
Lebih banyak suplier yang anda miliki maka lebih banyak juga barang-barang yang bisa anda jual. Selain itu pembeli juga dapat memilih berbagai produk yang anda jual melalui toko online.
Sesekali berikan diskon
Hal yang ditunggu kedatangannya bagi para calon pembeli ! selalu lakukan hal ini, semisal menjelang liburan, hari raya atau hari libur besar lainnya. Beri info pada sosial media (facebook, instagram, twitter, google+ dll) bahwa produk yang anda jual ada diskon 50% atau setiap membeli produk bonus souvenir cantik. Itu adalah salah satu rayuan untuk menarik konsumen agar bergegas membeli produk anda.
Transaksi pembayaran terjamin aman
Penting sekali ! dalam hal transfer uang, selalu siapkan beberapa akun rekening bank (BRI, BCA, Mandiri dll). Sehingga toko online anda aman bagi pembeli.
Itulah 8 Trik Meningkatkan Penjualan Online Dengan Waktu Cepat. Mudah-mudahan bermanfaat bagi pembaca dan jangan pernah bosan untuk berkunjung diwebsite kami, akan ada selalu tips dan trik menarik yang wajib anda coba loh. Terimakasih good luck !