KangBas
New Member
Bagaimana kabarnya pengunjung bisnis UKM? Semoga selalu diberikan keberuntungan dan kebahagiaan ya. Sangat senang sekali kalau hasil sharing usaha yang kita jalankan sampai dengan hari ini dapat diaplikasikan dalam dunia bisnis yang kita kerjakan.
Dari sekian artikel sebelumnya yang pernah saya post, saya yakin diantara para enterpreneur pasti akan mengalaminya. Dan dibawah ini saya akan membahas bagaimana pentingnya inovasi bagi enterpreneur.
Inovasi sangatlah penting dan harus dilakukan oleh para pelaku bisnis, dengan berinovasi tersebut bisnis yang kita kerjakan tidak cuma monoton di mata costumer. Agar tidak gulung tikar, tentu kita harus selalu belajar bagaimana berinovasi bisnis yang kita jalankan. karena, untuk mengawali inovasi bisnis tidak perlu menunggu pasar mulai sepi.
seberapa pentingkah inovasi bisnis bagi para pelaku UKM?
PERTAMA
Saat bisnis sudah menjadi monoton disinilah kita perlu membuat suatu inovasi. Untuk itulah tidak ada salahnya jika meluangkan waktu untuk berpikir bagaimana cara membuat bisnis menjadi naik kembali dan memotivasi kita dalam menciptakan ide kretif.
KEDUA
inovasi bisnis menumbuhkan pasar. Adakalanya customer bosan dengan cara service bisnis yang kita jalankan, sampai nantinya merekapun jadi tidak terlalu tergoda dengan usaha yang kita jalankan. Merangsang pasar memang jelas diperlukan kekreatifan, selalu mencermati how to have brilliant idea Untuk memperoleh inovasi bisnis bisa dengan cara membaca, melihat dan melakukan survey-survey tentang usaha sejenisnya.
KETIGA
inovasi bisa diperoleh dari usaha yang tidak berkaitan. Untuk memperoleh inovasi bisnis, tidak hanya diperoleh dari seminar, majalah, ataupun surat kabar. Pernah sekali memperhatikan cara penjualan yang dikerjakan oleh tukang tambal ban yang berada dekat rumah saya. Dengan mendengarkan cerita tukang tambal ban bagaimana usahanya sampai bisa menyekolahkan anaknya sampai kejenjang perguruan tinggi membuat termotivasi . pastinya lebih baik jika kita bertanya kepada pekerja bisnis yang mungkin tidak ada hubungannya langsung dengan bidang usaha yang kita kerjakan.
KEEMPAT
Stay calm, beda itu penting. Beberapa rekan start up bisnis yang masih mengawali karirnya tentu tidak gampang untuk menyusun rencana branding, meski sebenarnya tidak benar jika dikatakan sangat susah. agar tetap tampil beda dalam dunia bisnis, tidak usah mengekor yang telah ada,Maksud saya. Dengan menjadi yang berbeda pada jenis kategori bisnis yang samapun dapat membuat kita lebih survive daripada pemain lainnya.
KELIMA
stay positive. Berpikir positif harus dilakukan, dalam menciptakan inovasi bisnispun sangat diperlukan positive thinking. Karena kalau kita berpikir positif, secara otomatis tubuh kita akan terus berusaha dan berpikir untuk mendapatkan solusi akan inovasi yang akan kita kerjakan. tidak usah takut jika kita belum dapat berhasil berinovasi, karena pasti akan ada jalan untuk setiap masalah bisnis yang akan kita hadapi.
Saya yakin, para pengunjung bisnis UKM pastinya memiliki cara jitu untuk selalu mencermati kredibilitas bisnis yang sedang dikerjakan. Selamat berbisnis dan salam sukses!