Kelainan Genetik Bisa Picu Kelainan Jantung

Status
Not open for further replies.

Nabila

New Member
Adanya kelainan di struktur jantung atau fungsi sirkulasi jantung anak bisa terdeteksi sejak kehamilan ibu. Salah satu bahaya nya jika mengalami kelainan genetik bisa memicu kasus penyakit jantung bawaan pada anak.

Nah bagi ibu hamil disarankan pada awal kehamilan perlu mendeteksi kondisi janin. Hal ini biasanya gencar dilakukan oleh dokter. Karena kasus penyakit jantung bawaan bisa terdeteksi sejak dini, sehingga bisa dilakukan penanganan lebih cepat jika memang benar benar positif terdeteksi.

Faktor resiko penyakit jantung bawaan biasanya karena usia ayah dan ibu yang terlampau tua, konsumsi obat obatan antibiotik, dan sindrom yang dipicu oleh genetik.

Jika kebocoran jantung penyebabnya adalah akibat genetik, sangat sulit untuk diatasi. Tetapi bagian katup jantung yang bocor masih bisa ditangani dengan melakukan pembendahan minimal invasif. Hanya membutuhkan sayatan kecil untuk bisa memasukan alat penutup kebocoran katup jantung.

Ciri ciri kelainan jantung biasanya sudah terdeteksi sejak awal, oleh karena itu kita harus waspada.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...
Top