Review anime Magi: The Labyrinth of Magic

Status
Not open for further replies.

portalplaygame

New Member
Salah satu dari sekian banyak anime jepang yang bisa dijadikan rekomendasi untuk di tonton adalah anime yang satu ini. Anime Magi, yang untuk season satu berjudul Magi: The Labyrinth of Magic. Karena masih ada season selanjutnya yang sama bagusnya.

Anime Magi: The Labyrinth of Magic ini mengambil genre Action, adventure, fantasi, magic dan shounen. Alurnya dasarnya mirip dengan kisah dongeng 1001 malam. Tentang Alibaba dan Aladin, jin ajaib.

Cerita berawal dari petualangan Alibaba untuk menaklukan Dungeon, demi mendapatkan kekuatan dan harta yang banyak agar bisa menjadi kaya. Dalam prosesnya, ia di bantu oleh Aladin, seorang magi yang harus memilih seorang raja. Magi juga memiliki kekuatas super dengan Jin yang keluar dari serulingnya. Dalam prosesnya, mereka bertemu dengan Morgiana, seorang budak yang belakangan menjadi rekan bersama.

Cerita Magi: The Labyrinth of Magic cukup seru untuk di ikuti dari setiap episode ke episode lainnya. Walaupun ini merupakan anime jepang, tapi nuansa arabnya tetap ada dimana - mana. Sesuai dengan dongeng tentang Jin aladin yang memang legendaris. Selain itu tokoh karakter yang berperan di dalam nya juga cukup kuat.

Dan berbicara mengenai karakter, dalam anime Magi: The Labyrinth of Magic, setiap tokohnya memiliki kekuatan spesial tersendiri. Termasuk dengan benda pusaka dengan kekuatan yang dimilikinya. Para tokohnya juga keren serta memiliki karakter yang kuat. Dan diantara daftar karakter anime terkuat dalam anime Magi: The Labyrinth of Magic antara lain adalah :

1. Alibaba Saluja, tokoh utama yang akhirnya berhasil menaklukan Dungeon. Walaupun sering tidak percaya diri, namun Alibaba bukanlah tokoh yang mudah menyerah. Ia selalu berjuang semaksimal mungkin untuk membela kebenaran.

2. Sinbad, seorang raja bergelar penakluk tujuh samudra. Sebenarnya tokoh anime yang satu ini sedikit membingungkan. Dilain sisi, ia terlihat sebagai sosok yang sempurna. Namun begitu, sisi konyolnya selalu sukses mengundang tawa. Kekuatan super yang dimiliknya juga bukan sesuatu yang bisa diangap remeh.

3. Aladdin, seorang Magi yang masih mencari jati diri. Walaupun kekuatannya masih belum sempurna, tapi proses yang dijalaninya bisa memberika pelajaran untuk yang mengikuti kisahnya.

4. Morgiana, dulunya ia adalah seroang budak sebelum dibebaskan oleh Alibaba. Sejatinya Morgiana merupakan seseorang dari suku Fanalis dengan kekuatan kaki nya yang luar biasa.

Secara keseluruhan Magi: The Labyrinth of Magic merupakan sebuah anime dengan tema kerajaan yang di bumbui dengan kisah action, drama, fantasi dan magic. Petulangan Alibaba dan Aladin benar - benar seru untuk diikut. Buat yang butuh rekomendasi, silahkan tonton anime ini.

Sumber: batchkun.co dan Medium
 
Status
Not open for further replies.
Loading...
Top