Tanda Tanda Mastitis Di Payudara

Status
Not open for further replies.

Nabila

New Member
Mastitis merupakan infeksi yang ada di jaringan buah dada ibu hamil yang terjadi akibat adanya bakteri. Infeksi ini bisa menyebabkan buah dada bengkak dan mengalami nyeri. Ibu hamil yang menderita mastitis di payudaranya bisa ditandai dengan gejala merah pada payudaranya, kenaikan suhu dari kondisi biasanya dan ibu hamil pun bakal terserang demam.

Penyebab Mastitis

Mastitis terjadi karena ASI berhenti di saluran susu akibat iritasi jaringan saluran susu yang bisa menyebabkan pembengkakan dan rasa nyeri di ibu hamil.

Kenali Gejala Mastitis Ibu Hamil Di Bawah Ini :

-Payudara terasa memar dan mengalami kemerahan
-Mengalami gatal di payudara
-Payudara pun terasa perih saat menyusui
-Adanya benjolan besar di payudara dan terasa sakit
-Ukuran di satu payudara lebih besar karena bengkak
-Payudara pun terasa nyeri
-Puting menjadi bernanah

Lalu apa saja yang menyebabkan mastitis terjadi ? Ini dia ..
Infeksi di payudara atau mastitis ini terjadi karena beberapa hal. Penyebab mastitis yang paling umum :

Bakteri

Adanya bakteri mastitis bisa menginfeksi jaringan payudara melalui luka di puting dan saluran air susu. Bakteri ini biasanya keluar dari mulut bayi dan permukaan kulit payudara.

Saluran ASI yang tersumbat

Penyumbatan ini terjadi saat ASI yang tersisa mengendap di dalam saluran susu. Komplikasinya terjadi bisa berupa infeksi di payudara

Ada lagi faktor lain yang bisa menyebabkan resiko mastitis :

  • Luka di puting payudara
  • Menyusui hanya satu payudara
  • Menggunakan bra yang terlalu ketat
  • Kelelahan
  • Frekuensi menyusui dan tidak teratur
  • Pernah mengalami mastitis di masa lalu
Jika mastitis terus dibiarkan maka bisa menimbulkan infeksi yang lebih parah, namun anda jangan khawatir karena ada cara menyembuhkan mastitis secara alami yang bisa diterapkan : Ini dia tips nya cobalah dirumah :

  • Susuilah bayi sesering mungkin di posisi yang nyaman dan berganti sisi
  • Jika bayi tidak menyusui banyak, pompa saja ASI anda
  • Coba pijat payudara anda dengan lembut saat menyusui
  • Hindari menggunakan bra yang terlalu ketat
  • Jangan lupa cairan tubuh harus tercukupi
  • Istirahat pula yang cukup agar tubuh tidak mudah lelah
 
Status
Not open for further replies.
Loading...
Top