Time Management Metode Matrix Eisenhower

Status
Not open for further replies.

rans

New Member


Matrix Eisenhower
adalah matrix yang membantu mengatur skala prioritas dari kegiatan yang dilakukan agar tetap produktif dalam suatu waktu. Matrix ini terdiri dari 4 area yang berisi kegiatan berdasarkan dua variabel yaitu tingkat kepentingannya (importance) dan tingkat urgensinya (urgency) atau mendesak untuk dilakukan. Setiap kegiatan dapat dikelompokkan ke dalam dua variabel tersebut dengan 2 tingkatan sehingga membantu dalam membuat keputusan. Pilihan keputusan yang bisa dilakukan adalah apakah suatu kegiatan tersebut penting dan mendesak, penting dan tidak mendesak, tidak penting dan mendesak, atau tidak penting dan tidak mendesak.

Sesuai dengan namanya, time management dengan metode matriks Eisenhower ini diambil dari nama presiden Amerika Serikat ke-34, Dwight D. Eisenhower. Seorang jenderal bintang lima yang dianggap memiliki tingkat produktivitas kinerja yang sangat baik. Beliau mampu membuat keputusan yang baik dengan mengelola waktu secara disiplin dalam melaksanakan tugas-tugasnya.

Matrix Eisenhower dapat digunakan untuk merencanakan, medelegasikan, memprioritaskan atau menjadwalkan kegiatan yang ada dalam suatu waktu. Dengan menempatkan kegiatan dalam salah satu kuaran, kegiatan tersebut dapat dijalankan dan dikelola dengan baik.
Kuadran Pertama: Penting dan Mendesak (Important and Urgent), DO
Kuadran Kedua: Penting dan Tidak Mendesak (Important and Not Urgent), DECIDE
Kuadran Ketiga : Tidak Penting dan Mendesak (Not Important and Urgent), DELEGATE
Kuadran Keempat : Tidak Penting dan Tidak Mendesak (Not Important and Not Urgent), DELETE
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Post Terbaru

Top