Cara Buat Jus Sehat Blueberry

Status
Not open for further replies.

Achmad Try

New Member
Blueberry merupakan buah yang termasuk kedalam keluarga berry seperti strawberry dan lainnya, blueberry memiliki banyak sekali manfaat untuk tubuh, terutama untuk masalah kesehatan mata dan kecantikan.

Para ahli peneliti di seluruh dunia telah banyak menemukan kandungan nutrisi yang terkandung di dalam Blueberry, kandungan nutrisi tersebut seperti : Anthocyanidin, Antocyianin, Asam Klorogenat, Kalium, Mangan, beberapa macam Vitamin seperti : Vitamian A, C, E, K B1, B2, B3, dan B6, serta Vitamin B yang terdiri dari niacin, pyridoxine, folat dan asam pantotenat.

Jika kita melihat dari kandungan nutrisi di atas yang terkandung di dalam Blueberry tersebut tidak heran buah berwarna biru yang satu ini sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Buah blueberry yang bermanfaat ini bisa dijadikan sebagai jus, cara mengolah blueberry untuk dijadikan jus sangat mudah dan sederhana, caranya adalah :

Bahan-bahan Pembuatan :

  • Blueberry, 300 gram.
  • Susu Putih Cair, secukupya.
  • Gula Pasir Halus, 3 sdm.
  • Madu Asli. 1 sdm.
  • Es Krim Vanilla, secukupnya.
  • Air Putih, 200 ml.
  • Es Batu, secukupnya.
Cara Pembuatan Jus Blueberry :

  • Bersihkan semua Blueberry dengan air bersih, jangan lupa pisahkan tangkai buahnya jika masih terpasang.
  • Masukan Blueberry ke dalam blender, nyala kan blender dengan kecepatan tinggi, dan jika sudah agak halus, atur blender ke kecepatan paling rendah (atau blender dimatikan juga bisa).
  • Masukan semua bahan lainnya ke dalam blender, nyala kan atau atur blender pada kecepatan tinggi.
  • Jika sudah benar-benar halus, tuangkan Jus Blueberry tersebut ke dalam gelas.
  • Jus Blueberry siap disajikan.
Itulah cara mudah dan sederhana untuk membuat jus blueberry.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top