Achamanda
New Member

Tapi yg bisa bantu ngilangin selulit bukan kopi yg biasa kita minum yaa, kita cuma butuh ampas kopinya aja. Inget juga kopi yg digunakan bukan kopi dengan susu atau campuran lainnya. Nanti badan kita malah disemutin lagiii, hehehhee
Langsung aja nih ane kasih cara pembuatan ampas kopi untuk ngilangin selulit yaaa !
Udah tau cara bikinnya, ayook langsung aja praktek biar badanmu bebas selulit heheheBahan pembuatan scrub kopi:
· Ampas kopi
· Minyak zaitun
Cara membuat scrub kopi:
1. Siapkan ampas kopi (ampas kopi tanpa gula dan campuran lainnya), kemudian campurkan dengan minyak zaitun secukupnya. Aduk merata hingga ramuan ini berbentuk pasta.
2. Setelah ramuan berbentuk pasta, kamu gosokkan pasta kopi tersebut pada area kulit yang terdapat selulit.
3. Sambil menggosok, berikan pijatan ringan ringan selama beberapa menit dengan gerakan memutar-mutar.
Di sini, kopi akan bekerja sebagai scrub yang akan menghilangkan garis-garis kasar karena selulit. Setelah ramuan kering, kamu bisa membilas kulit kamu hingga bersih.
Bahan pembuatan krim kopi:
· Ampas kopi
· Minyak zaitun
· Putih telur secukupnya
Cara membuat krim untuk menghilangkan selulit :
1. Siapkan semua bahan yang sudah disediakan tadi, kemudian campurkan semua bahan,
2. Aduk hingga merata dan berbentuk seperti pasta.
3. Setelah berbentuk krim, kamu aplikasikan ramuan tersebut sambil memberikan pijatan dengan gerakan memutar-mutar.
4. Tunggu sampai ramuan menjadi kering, kemudian bungkus bagian kulit yang terkena selulit dengan plastik.
5. Tunggu hingga 30 menit, dan bilas dengan menggunakan air hangat.
Sumber