Abdul majid
New Member

Maka dari itu berikut ini ada beberapa tips memilih perlengkapan touring, diantaranya
1. Jaket motor
Pilihlah jaket motor yang terbuat dari bahan waterproof yang tahan air, windproof yang tahan angin juga dilengkapi dengan pelindung di siku dan bahu supaya kondisi tubuh anda tetap hangat dan stabil selama melakukan perjalanan touring. Ada beberapa jenis bahan yang bisa menjadi rekomendasi anda saat memilih jaket, diantaranya ada goretex, cordura dan lain sebagainya.
2. Rompi motor
Selain jaket, para pengendara juga suka menggunakan rompi saat berkendara. Untuk memilih rompi pastikan bahannya memiliki tekstur yang lembut dan empuk namun tetap ringan. Selain itu perhatikan juga ketebalan busa di dalamnya. semain tebal busanya maka itu semakin baik. Yang perlu dihindari ada memilih rompi dari bahan plastik. Hal ini tidak dianjurkan karena bahan plastik mudah rusak dan tidak tahan terhadap panas. Perhatikan juga warna rompi, alangkah lebih baik jika memilih warna perpaduan antara yang gelap dengan yang terang, seperti hitam dengan hijau stabilo, dengan begitu meskipun berkendara di malam hari, anda akan tetap terlihat oleh pengendara lainnya.
3. Sarung tangan
Sarung tangan juga sangat dibutuhkan untuk melindungi tangan dari angin saat berkendara. Untuk itu pilihlah sarung tangan dengan ukuran yang pas, jangan terlalu sempit juga jangan terlalu longgar sehingga tetap nyaman ketika digunakan. Dengan menggunakan ukuran yang pas, anda bisa lebih leluasa saat menggerakan tangan dan tidak akan merasakan sakit akibat terjepit sela-sela sarung tangan yang sempit.
Itulah beberapa tips memilih perlengkapan touring yang baik. Maka pilihlah perlengkapa touring yang berkualitas seperti produk apparel motor.