Cara Merawat Luka Dengan Baik Pada Penderita Diabetes

Status
Not open for further replies.

LeniSuryani

New Member
Luka pada penderita diabetes sudah pasti akan terjadi apabila sakit diabtesnya saja tidak segera ditangani, dengan menyebabkan sejumlah gangguan seperti sirkulasi darah yang tidak baik, kerusakan pada sistem syaraf, penurunan sistem kekebalan tubuh, yang pada akhirnya muncullah luka yang semakin lama sembuh dan mudah sekali terinfeksi.

Tapi luka yang dirasakan para penderita diabetes itu tidak selamanya sakit lho, bahkan ada penderita yang sama sekali tidak merasakan sakit apa-apa, karena sakit juga bukan gejala utama dari luka tersebut, tapi munculnya nanah dan carairan yang keluar dari luka, terjadi pembengkakan dan lama-lama menimbulkan bau yang sangat tidak sedap itu menjadi hal yang paling sering terjadi akibat adanya luka diabetes.

Lantas bagaimana seandainya itu terjadi pada saya? Jika benar diabetes yang diderita menyebabkan luka, ada cara yang bisa kamu lakukan untuk mencegahnya menjadi masalah yang serius dan membantu mempercepat penyembuhan lukanya.

1. Periksalah luka secara berkala. Jika tidak maka bakteri bisa semakin cepat tumbuh dan terus menginfeksi jaringan tubuh.

2. Lakukan pembersihan pada luka. Gunanya untuk menghilangkan kotoran yang nempel pada luka, bersihkan dengan air bersih tanpa sabun, lalu oleskan salep luka diabetes untuk mencegah infeksi selanjutnya tutup dengan perban.

3. Jangan memberikan tekanan pada luka. Misalnya luka itu terdapat dikaki nah usahakan jangan terlalu banyak jalan karena itu akan memberi penekanan, sama seperti pada bagian tubuh lainnya.

4. Pastikan untuk selalu memeriksakannya ke dokter. Tujuannya untuk memastikan bahwa luka mendpatkan penanganan yang tepat dan ada atau tidak adanya perubahan yang terjadi, yang jelas ini akan sangat aman untuk anda.

Nah itu tadi perawatan yang bisa di lakukan jika kamu atau ada saudara mu yang menderita luka diabetes. Sekali lagi pastikan semuanya ada dalam penanganan dan pengawasan dokter. ;)
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top