Sanggar Tien Santoso (terre Pahlevi/terre)

Status
Not open for further replies.


Saat tema pesta pernikahan diwarnai oleh tren nuansa modern bahkan ada yang menambahkan unsur keunikan demi viral di media sosial, namun pernikahan sakral dengan tradisi atau adat istiadat yang syahdu tetap menjadi dambaan banyak calon pengantin.

Sanggar Tien Santoso adalah salah satu penyedia jasa tata rias pengantin, tata busana, serta tata upacara adat tradisional yang namanya sudah tidak asing lagi.

Berdiri sejak 1974, sanggar yang didirikan oleh Almh, Tien Santoso ini dulunya bernama Sanggar Busana Indonesia, namun karena nama ibu Tien Santoso sendiri makin terkenal di dunia tata rias pengantin tradisional , maka namanya pun diubah sesuai dengan pendirinya, seperti yang dikisahkan Terre Pahlevi, penerus Sanggar Tien Santoso.

Terre menjelaskan, selepas ibu Tien Santoso wafat di tahun 2009, ia meneruskan usaha beliau hingga kini. Terre tak mampu menampik kalau pekerjaan ini adalah passion nya di dalam hidup. “Menyenangkan, karena bertemu banyak orang, penuh dengan unsur seni sekaligus melestarikan budaya kita,”ungkap Terre.

Amanah ini dijalankan Terre dengan penuh semangat. Selain belajar dari ibu Tien Santoso sebagai pendiri Sanggar, Ia juga belajar banyak dengan para senior di bidang tata rias, seperti Andiyanto , Sugi Martono, Donny Karyadi, Chenny Han, dan masih banyak lagi. Untuk unsur tradisinya, Terre menggali sendiri pengetahuannya dengan banyak bertanya pada ibu Tien Santoso semasa hidupnya, membaca literature (buku) dan internet, serta berbagai referensi dari para kerabat. Disamping mendalami tata rias dan busana dari Sabang hingga Merauke, ia juga belajar gaya tata rias dan busana internasional.

Mengenai tata rias, Terre selalu update dengan tren make up saat ini , namun tetap mempertahankan nuansa tradisionalnya.

Selain tata rias Sanggar Tien Santoso juga menawarkan jasa dalam bidang Tata Busana serta prosesi adat pernikahan mulai dari awal hingga akhir. Mengenai harga tentunya disesuaikan dengan “detail”nya acara adat yang diselenggarakan. Mengenai Harga, Sanggar Tien Santoso sangat menyesuaikan dengan kebutuhan klien.

Jika anda termasuk calon pengantin yang menginginkan acara pernikahan anda berkesan dengan adat Tradisional yang sakral , anda bisa langsung menghubungi Sanggar Tien Santoso.
 
Status
Not open for further replies.
Loading...

Thread Terbaru

Top